Mahasiswa FKP Unsyiah Gelar Kemah Riset Perikanan Nasional


SABANG - Sebanyak 80 mahasiswa dan mahasiswi dari lima Universitas melakukan Kemah Riset Perikanan Nasional (KRPN) yang dilaksanakan di kawasan taman pasie Jaboi Kecamatan Sukajaya Kota Sabang.
Kelima Universitas tersebut yaitu, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Universitas Jambi (UNJA), Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, Universitas Samudera (Unsam) Kota Langsa dan Universitas Teungku Umar (UTU) Aceh barat.
Ketua pelaksana kegiatan KRPN Muhammad Naufal dari Unsyiah kepada mediaaceh.com mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan itu berlangsung selama lima hari sejak hari Senin (16 September 2019) sampai dengan Jumat (20 September 2019).
Dari lima hari yang telah diagendakan panitia tersebut tiga hari diantaranya dilaksanakan di Kota Banda Aceh dan dua hari di kota Sabang.
Sementara kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari di Kota Sabang yaitu kunjungan wisata ke Nol Kilometer Indonesia dan pantai wisata Iboih juga Pulau Rubiah serta bhakti sosial pembersihan sepadan pantai di kawasan Gampong jaboi.
"Hari ini kita akan laksanakan kunjungan wisata ke Nol Kilometer Indonesia dan Pulau Rubiah, sedangkan besok semua kita akan melaksanakan baksos di sepanjang pantai Gampong Jaboi, tambah Naufal. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Outbound Pengurus Baru Himadipa

Aksi Aquaculture Tanggap Bencana (AATB)